Optimalisasi Program, Kanim Wonosobo Evaluasi dan Revisi Anggaran
Wonosobo, Senin, 7 Juli 2025 — Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Wonosobo menggelar rapat internal guna membahas revisi anggaran dan Rencana Penarikan Dana (RPD) untuk pelaksanaan program kerja dalam waktu dekat. Kegiatan ini diselenggarakan pada Senin sore di Aula Rapat Kanim Wonosobo.
Rapat dipimpin langsung oleh Kepala Subbagian Tata Usaha, Rizky Nur Adiyat, dan diikuti oleh perwakilan dari masing-masing seksi serta staf terkait yang menangani pengelolaan anggaran.
Dalam arahannya, Bapak Rizky menekankan pentingnya sinkronisasi antara pelaksanaan program dan realisasi anggaran, serta perlunya penyesuaian terhadap target kinerja pada semester berjalan. Ia juga meminta setiap seksi menyampaikan usulan revisi anggaran secara rinci dan terukur agar penyusunan RPD dapat dilakukan secara realistis dan sesuai kebutuhan riil satuan kerja.
Rapat berlangsung secara interaktif dengan diskusi terbuka antarbidang untuk memastikan akurasi data dan efisiensi alokasi anggaran. Melalui evaluasi ini, diharapkan pelaksanaan program kerja Kantor Imigrasi Wonosobo ke depan dapat berjalan lebih optimal dan tepat sasaran.

